SDIT Assalaam Sanden (19/6/2022) mengadakan kegiatan Akhirussanah dan Wisuda Angkatan XV Tahun Pelajaran 2021/2022 di SDIT Assalaam Sanden.
Acara tersebut dihadiri beberapa tamu undangan antara lain: Bapak Deni Ngajis Hartono, SSTP., MPA. selaku Panewu Kapanewon Sanden, Bapak Drs. Sutrisno selaku Lurah Murtigading, Bapak AKP Haryanto, SH. selaku Kapolsek Sanden, Bapak Cba Mardiyono selaku Danramil Sanden, Ibu Titik Prihatin, M.Pd. selaku Pengawas SD, Ibu Haroyah, S.Pd., MM. selaku Pengawas SD, Bapak Sugiyono selaku Dukuh Pucanganom III, Bapak Bambang Gunawan selaku Ketua RT 2, Bapak Sumadi selaku Ketua RT 3, Bapak dan Ibu Drs. H. Suyitno selaku Pendiri Yayasan Assalaam, Bapak H. Buchori Al Zahrowi selaku Ketua Yayasan Assalaam, Bapak Drs. H. Wiji Raharjo, Bapak H. Mujiran, Bapak H. Gampang Sihono, M.Pd., selaku Pengurus Yayasan Assalaam, Bapak Yunianto selaku Perwakilan Komite Sekolah, dan Bapak/Ibu wali murid kelas 6 SDIT Assalaam Sanden.
Pada tahun ini SDIT Assalaam Sanden meluluskan sejumlah 86 siswa (48 putra dan 38 putri). Alhamdulillah hasil yang dicapai dapat membanggakan orang tua dan almamater tercinta tentunya.
Dalam sambutan Kepala Sekolah SDIT Assalaam Sanden yaitu Bapak H. Daru Tri Anggoro, M.Pd. menyampaikan bahwa prestasi akademik tahun ajaran ini peringkat 1 se-Kapanewon Sanden dengan nilai 280,00; peringkat 1 PAdB se-Kabupaten Bantul, juga prestasi dimasa pandemi juara 1 MTQ tartil putra dan putri dan lain lain. Dalam kesempatan itu juga ada siswa (Ananda Khaliluna Adzkia Rafani) yang menyerahkan hasil tulisannya berupa buku bacaan dengan judul Villa Berhantu, Kebebasanku Dirampas Mr. Corona, dan Akibat Lalai. Karya tersebut dihasilkan selama pandemi.
Dalam sambutan Pendiri Yayasan Assalaam yaitu Bapak Drs. H. Suyitno menyampaikan bahwa awal Yayasan Assalaam berdiri diawali dengan mendirikan TPA cabang AMM Kota Gede dengan tujuan anak-anak bisa membaca Al-Quran, baru kemudian berdiri SD. Beliau menyampaikan bahwa pemrakasa dalam pendirian TPA maupun SD tersebut bukanlah beliau, tetapi pendukung SD, TK, TPA, Alhamdulillah pendukung-pendukung itu konsisten sampai hari ini.
Dalam sambutan Panewu Kapanewon Sanden yaitu Bapak Deni Ngajis Hartono, SSTP., MPA. menyampaikan "selamat kepada siswa/siswi kelas 6 SDIT Assalaam sudah lulus dari 7 tahun pertama pendidikan. Atas nama Kapanewon Sanden mengucapkan terimakasih kepada bapak Suyitno dimana perjuangan beliau mendirikan Yayasan Assalaam menjadi support semangat kami wilayah sanden, bahwa prestasi yang ditorehkan SDIT luar biasa, bahkan nilainya tertinggi, saya berharap perjuangan bapak/ibu guru jangan cukup segini, bisa ditingkatkan untuk memotivasi seluruh sanden, dan semangatnya tidak luntur. Fenomena kemarin dimasa pandemi kondisi pendidikan sangat dibatasi dengan kondisi, tapi ternyata Asalaam masih banyak prestasi-prestasi yang ditorehkan salah satunya dikaitkannya dengan MTQ, ini perjuangan yang luar biasa, secara pribadi dan kedinasan kami atas nama FORKOMPINKAB mengucapkan terimakasih."
Dalam sambutan Pengawas SD yaitu Ibu Titik Prihatin, M.Pd. menyampaikan bahwa dari prestasi akademik SDIT Assalaam Sanden selalu nomor satu untuk Kecamatan Sanden, kemudian dari prestasi keagamaan juga nomor satu untuk Kecamatan Sanden bahkan sampai di Tingkat Provinsi. Selain itu SDIT Assalaam Sanden menjadi salah satu sekolah penggerak di tahun 2022.
Alhamdulillah acara tersebut berjalan dengan lancar. Kami ucapkan Jazakumullah Khairan Katsir kepada Bapak/Ibu guru dan karyawan SDIT Assalaam Sanden yang telah membantu lancarnya acara tersebut.
Selamat dan sukses kami ucapkan kepada siswa-siswi kelas 6 SDIT Assalaam Sanden telah menyelesaikan pendidikan di SDIT Assalaam Sanden, semoga ilmu yang telah diperoleh dapat bermanfaat, aamiin. Dan selamat melanjutkan pendidikan selanjutnya, semoga selalu diberi kesehatan dan kelancaran. Aamiin.